Ingin Tahu Kapan Bunga Teratai Mekar? Ini Dia Jawabannya!

Share this Article
Bunga teratai

Bunga Teratai yang juga dikenal dengan Lotus memang memiliki kecantikan yang sangat menawan.

Terlebih saat bunga ini mekar, siapapun pasti akan terpesona dengan keindahannya. Lantas kapan teratai mekar?

Ada sekitar 50 jenis bunga Teratai di dunia ini, dan masing-masing memiliki ciri yang khas termasuk dalam hal waktu mekar.

Jika kamu termasuk salah satu yang tertarik dengan bunga Teratai dan ingin menanamnya, maka sebaiknya kamu simak ulasan singkat mengenai kapan tanaman ini bisa mekar berikut ini.

Mekar Pada Waktu tertentu

Jika kamu bertanya kapan bunga lotus mekar maka kamu perlu tahu jika bunga yang indah ini biasanya mekar di waktu tertentu, yakni pada malam hingga pagi hari atau pagi hingga siang hari.

Mekar Dalam Waktu Singkat

Pada beberapa jenis Teratai, ada yang mekar hanya dalam waktu yang sangat singkat. Bahkan ada jenis Teratai yang mekar hanya dalam waktu hitungan jam saja. Jadi jika kamu penasaran kapan bunga teratai akan mekar maka sebaiknya ketahui jenis tanaman yang kamu maksud.

Bunga Teratai bisa mekar dan bertahan hingga 4 hari sebelum nantinya bunga yang mekar tersebut akan membusuk. Jadi jangan sampai kelewatan untuk melihat Teratai kamu mekar ya!

Mekar Terbaik di Bulan Juli

Tanaman ini biasanya akan mekar sekitar bulan Mei hingga September. Dan jika kamu ingin melihat bunga ini mekar dengan cantik maka kamu perlu menengoknya pada saat bulan Juli.

Jika kamu memutuskan untuk memelihara tanaman Teratai ini maka ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan. Diantaranya adalah faktor media tempat tanaman Teratai ini nantinya akan tumbuh. Pastikan kamu menempatkan tanaman Teratai pada tempat yang sesuai.

Biasanya Teratai akan tumbuh sempurna ditempat dengan air yang tak terlalu dangkal dengan luas yang mencukupi. Jangan letakkan teratai pada tempat yang terlalu kecil karena pertumbuhan teratai akan terganggu nantinya.


Demikian sedikit ulasan mengenai kapan bunga teratai mekar ini, jadi bunga tersebut mekar pada bulan juli dan hanya dalam waktu yang singkat ya.

Mengenal Berbagai Jenis Tanaman Hortikultura

Selamat datang di dunia hortikultura yang menakjubkan! Ikuti kami dalam perjalanan yang indah ini untuk menjelajahi berbagai jenis tanaman hortikultura yang akan menghiasi taman Anda,